Latest Post

kopassus

Otot Perut - Cara Membentuk Otot Perut

CARA MEMBENTUK OTOT PERUT


Sebenarnya tidak perlu waktu lama untuk membentuk perut agar lebih kuat dan terlihat bagus (sixpack). Karena ada cara membentuk otot perut dengan cepat dan tepat. Anda hanya membutuhkan waktu setidaknya 5-10 menit per hari. Latihan membentuk otot perut ini sangat cocok bagi anda yang tidak mempunyai waktu luang karena sibuk bekerja ataupun kegiatan lainnya. Selain mudah untuk dilakukan, latihan ini juga tanpa menggunakan alat sama sekali.

Tidak dipungkiri bahwa bentuk perut dapat dipengaruhi oleh faktor genetik atau keturunan. Namun kita tidak perlu khawatir, karena latihan-latihan membentuk otot perut yang akan dibahas kali ini dapat membantu anda mendapatkan perut yang bagus (sixpack).

Sebelum melakukan latihan membentuk otot perut mungkin ada baiknya anda mengecilkan perut dan membakar lemak di perut terlebih dulu. (Yang mana akan saya bahas nanti setelah artikel ini. Insha Allah). Karena perut buncit dapat menjadi penghalang untuk mendapatkan perut sixpack.


Setelah berhasil mengecilkan perut kini saatnya anda mengetahui latihan apa saja yang dapat membentuk otot perut. Beberapa latihan tersebut yaitu Gerakan Memanjat, Plank alias Menahan Perut, Push-Up Tumpuan Satu Kaki dan Gerakan Mengayuh Sepeda.


Langsung saja berikut ini cara membentuk otot perut :


1. Gerakan Memanjat


Cara melakukannya yakni dengan memposisikan tubuh seperti gerakan push-up. Tekuk kaki kanan anda kearah depan, sedangkan kaki kiri tetap lurus. Setelah itu tukar posisi kaki kiri dan kanan dengan cepat sehingga kaki kiri ditekuk kedepan sedangkan kaki kanan lurus. Pastikan kaki tertekuk dengan benar dan tidak sekedar ditekuk. Lakukan gerakan ini selama 30 detik. Dengan pengulangan sebanyak 3 kali.


2. Plank alias Menahan Perut

 

Cara melakukannya yakni posisikan tubuh seperti push-up namun gunakan siku untuk bertumpu seperti pada gambar diatas. Untuk yang suka tantangan bisa bertumpu pada tangan yang bersedekap di bawah dada. Karena penampang penahan lebih sempit. Setelah itu kontraksikan otot perut anda dan lakukan selama 30 detik. Dengan pengulangan sebanyak 3 kali.

3. Push-Up Tumpuan Satu Kaki


Cara melakukannya yakni posisikan tubuh seperti push-up. Setelah itu tarik lutut kanan sampai siku tangan kanan anda. Kembalikan keposisi semula dan lakukan secara bergantian dengan kaki kiri. Lakukan selama 20 detik. Dengan pengulangan sebanyak 3 kali.

4. Gerakan Mengayuh Sepeda


Cara melakukannya yakni berbaringlah lurus terlentang dan posisi tangan dibelakang kepala. Setelah itu angkat sedikit kepala dan bagian tubuh atas serta angkat sedikit kedua kaki keatas dan lakukan gerakan seperti mengayuh sepeda yakni dengan menekuk kaki kiri dan kanan secara bergantian. Arahkan siku kanan ke lutut kiri secara bergantian dan lakukan selama 30 detik. Dengan pengulangan sebanyak 3 kali.


Dengan menerapkan beberapa cara membentuk otot perut tersebut secara benar dan rutin, diharapkan anda akan mendapatkan bentuk perut yang bagus (sixpack). Ada baiknya latihan diatas diimbangi juga dengan mengkonsumsi makanan dan minuman yang sehat serta bebas dari lemak berlebihan.



Demikian beberapa penjabaran tentang cara untuk membentu otot perut, hindari latihan yang berlebihan, selamat mempraktekkan, semoga bermanfaat, terimakasih…
Otot Perut - Cara Membentuk Otot Perut Reviewed by Rochmad Widiyantoro on 01:09:00 Rating: 5

1 comment:

  1. This comment has been removed by a blog administrator.

    ReplyDelete

All Rights Reserved by SAMAPTA 55 © 2014 - 2015
Powered By Blogger, Designed by Sweetheme

Contact Form

Name

Email *

Message *

Copyright by Rochmad Widiyantoro. Powered by Blogger.